Judul | Wajah Baru Asbabun Nuzul |
Kisah Nyata Di Balik Turunnya Ayat-Ayat Suci | |
Penulis | Fathi Fauzi Abdul Mu’thi |
ISBN | 978-623-6219-75-1 |
Dimensi | 15 × 23 cm |
Isi | 724 halaman; Bookpaper |
Sampul | SoftCover |
Terbit | Maret 2024 |
Sinopsis
Apa yang terjadi saat Allah ingin menyapa hamba-Nya untuk menuntun mereka ke jalan yang benar? Bagaimana kisah orang-orang tercela yang diperingatkan Allah agar mereka terhindar dari kehinaan dan kenistaan? Seperti apa detik-detik turunnya wahyu kepada Rasulullah saw.?
AL-QURAN tidak turun di ruang hampa. Ayat-ayat suci ini hadir untuk merespons denyut kehidupan nyata masyarakat muslim awal. Gambaran berbagai peristiwa itu dikenal dengan Asbabun Nuzul—sebab turunnya ayat-ayat Al-Quran. Dengan asbabun nuzul, teks tak terputus dari konteksnya. Begitu pentingnya, literatur asbabun nuzul sudah berlimpah, klasik maupun modern.
Namun, di buku ini, rangkaian peristiwa itu disajikan dengan indah, lembut, dan renyah. Seluruh kisah dituturkan dari sudut pandang pelaku setiap peristiwa, didukung oleh data-data historis dan riwayat yang dapat dipercaya, sehingga tersaji gambaran yang penuh warna. Kendati kental dengan aspek politik, sejarah, geografi, dan keagamaan (kaidah syariat, akidah, dan fikih), rentetan kisah nyata ini tidak menjadi data sejarah yang kering dari pergulatan hidup generasi muslim pemula. Pembaca akan mendapatkan pengalaman dan rasa baru untuk memahami serta mencerna berbagai ayat Al-Quran yang selama ini mungkin telah kita kenal dan kita hafal.
Selain menyodorkan bahan berharga untuk memahami ayat suci secara kontekstual, buku ini tampil sebagai gambaran indah mengenai kehidupan yang layak dijadikan panutan dan cermin bagi semua umat manusia.
Isi Buku
MUKADIMAH
AL-QURAN BERBICARA TENTANG PARA SAHABAT
ABDURRAHMAN IBN ABU BAKAR R.A.
Kesatria Ketika Masih Kafir dan Setelah Menjadi Muslim
ABDULLAH IBN RUWAHAH R.A.
Ia Terus Mencari Allah dan Menemukan-Nya dalam Islam
ABDULLAH IBN JAHSY R.A.
Gubernur Muslim yang Pertama
ASID IBN AL-HADHIR R.A.
Amir Putra Sang Amir
ANAS IBN AL-NADHR R.A.
Laki-Laki yang Meyakini Janji Allah
UBAY IBN KA‘B R.A.
Salah Seorang Sumber Ilmu dan Kebijaksanaan
ABU LUBABAH IBN ABD AL-MUNDZIR R.A.
Berbuat Salah, Menghukum Dirinya Sendiri sehingga Allah Menerima Tobatnya
ABDULLAH IBN UMMI MAKTUM
Sebabkan Allah Menegur Rasul-Nya
ABU AYYUB AL-ANSHARI
Kediaman Pertama Rasulullah di Yatsrib
MUSH‘AB IBN UMAIR
Utusan Rasulullah ke Yatsrib
RASULULLAH SAW. DAN UMMUL MUKMININ
RAMLAH BINT ABU SUFYAN R.A.
Seruan untuk Mencintai Musuh
UMMU SALAMAH R.A.
Pembela Hak-Hak Wanita
SAUDAH BINT ZAM‘AH R.A.
Aku Ingin Kelak Dibangkitkan sebagai Istri Rasulullah saw.
ZAINAB BINT JAHSY
Pernikahan dari Langit
AISYAH BINT ABU BAKAR
Pengembalian Nama Baiknya dari Langit
HAFSHAH BINT UMAR
Kala Sebuah Rahasia Tersebar
ORANG-ORANG YANG MENJADI LANTARAN BAGI KETETAPAN SYARIAT
ZAID IBN HARITSAH R.A.
Memilih antara Kebahagiaan Orangtua dan Kemuliaan Nabi
HATHIB IBN ABI BALTA‘AH
Utusan Rasulullah dan Rahasianya Disingkapkan oleh Allah
ËUMRAH, ISTRI SAËD IBN AL-RABI‘ R.A.
Ketetapan tentang Hak Waris
UTSMAN IBN THALHAH R.A.
Menunaikan Amanat kepada Ahlinya
MARTSAD IBN ABI MARTSAD R.A.
Hukuman bagi Pezina
UTSMAN IBN MAZH‘UN R.A.
Sahabat yang Zahid
KHAULAH BINT TSA‘LABAH
Perempuan yang Menggugat Rasulullah saw.
TSAÍLABAH IBN HATHIB
Mengingkari Keutamaan Allah
AL-QURAN DAN PARA BUDAK SERTA ORANG TERTINDAS
KHABBAB IBN AL-URTI R.A.
Budak yang Didoakan Rasulullah saw.
BILAL IBN RABAH
Budak Negro yang Mulia
AMMAR IBN YASIR
Keluarga Penghuni Surga
AL-QURAN BERBICARA TENTANG KAUM YAHUDI
ABDULLAH IBN SALAM R.A.
Yahudi yang Menjadi Ahli Surga
ZAID IBN AL-SAMIN R.A.
Yahudi yang Dibebaskan Al-Quran al-Karim
KAËB IBN AL-ASYRAF
Si Pendengki yang Memimpin Kaum Yahudi
AL-QURAN DAN KAUM KAFIR QURAISY
AL-HAKAM IBN HISYAM (ABU JAHAL)
Firaun Makkah Masa Jahiliah
UMAYYAH IBN KHALAF
Kafir yang Dibunuh Budaknya Sendiri
AL-NADHR IBN AL-HARITS
Pengarang Kisah dan Kebohongan
MUSUH-MUSUH RASULULLAH DAN KAUM MUSLIM
AL-WALID IBN AL-MUGHIRAH
Berandai-andai Menjadi Nabi
UMMU JAMIL DAN ABU LAHAB
Dalam Neraka yang Menyala-nyala
ABDULLAH IBN UBAY IBN SALUL
Pentolan Kaum Munafik
AHLUL BAIT NABI SAW.
HAMZAH IBN ABDUL MUTHTHALIB
Pemimpin Para Syuhada
AL-ABBAS IBN ABDUL MUTHTHALIB
Penyedia Air Minum di Al-Haramayn
FATHIMAH DAN ALI R.A.
Menunaikan Nazar dan Mementingkan Orang Lain
PAHLAWAN DARI LUAR ARAB
SALMAN AL-FARISI
Salah Seorang Ahlul Bait Rasulullah saw.
SHUHAIB IBN SINAN AL-RUMI
Mendapat Untung dari Perniagaan
DI ANTARA MUKJIZAT AL-QURAN
PREDIKSI KEMENANGAN ROMAWI ATAS PERSIA
MENYINGKAP RENCANA BUSUK YAHUDI TERHADAP UMAT ISLAM
MEMBONGKAR KEBOHONGAN YAHUDI
MENGUNGKAP HAKIKAT MASJID DHIRAR DAN KAUM MUNAFIK
TIGA ORANG YANG TIDAK IKUT BERPERANG
AL-QURAN DAN NABI-NABI PALSU
MUSAILAMAH
Pendusta dari Bani Hanifah
DAFTAR PUSTAKA